Hacker Pencuri Chip Virtual Zynga di penjara 2 tahun
![](https://lh3.googleusercontent.com/-PvpazMI9CXI/TYjJXTBh2wI/AAAAAAAAAUM/sU- 4T2eVCMs/s1600/download.jpeg)
Seorang hacker asal Inggris yang kecanduan judi poker buatan Zynga ditangkap polisi dan dipenjara selama 2 tahun setelah mencuri chips.
Ashley Mitchell, 29 tahun melakukan hacking pada situs web Zynga yang kemudian mencuri chip game virtual dengan nilai $400 billion yang dipindahkan ke akun Facebook palsu miliknya.
Chip virtual ini bisa digunakan hampir disemua game yang dibuat oleh Zynga.
Awalnya Zynga menduga ini adalah tindakan dari orang dalam pada bulan Agustus 2009, tapi setelah dilakukan penyelidikan ternyata seorang hacker telah menyusup ke server Zynga yang berpura-pura sebagai karyawan untuk melakukan pencurian ini.
Setelah berhasil masuk ke system Zynga, Mitchell melakukan manipulasi data karyawan sehingga dia bisa memindahkan sejumlah chip tersebut, meski telah menghapus jejak ketika melakukan aktivitas hacking tersebut
tapi akhirnya polisi dapat menangkap Mitchel setelah menelusuri jaringan WIFI
milik tetangganya yang telah dijebol terlebih dahulu oleh Mitchel.
Sebelumnya pada tahun 2008 dia juga telah dihukum karena aktivitas hackingnya,
yaitu dia menjebol server komputer tempat dia bekerja.
Referensi :